Unit Bangka
Kunjungan Ketua Umum APHI ke Percontohan Tanaman Biomassa PT Inhutani V di Lahan Bekas Tambang Bangka Belitung

BANGKA, INHUTANI V (03/06/2022) | Dalam rangka pengembangan tanaman biomassa di lahan bekas tambang, PT Inhutani V mendapat kunjungan dari Asosiasi Pengusaha Hutan Indonesia (APHI) ke lokasi kegiatan reklamasi PT Inhutani V yang bekerja sama dengan PT Timah, Tbk di Dusun Tutut, Desa Penyamun, Kecamatan Pemali, Kabupaten Bangka pada tanggal 3 Juni 2022.
Dalam kegiatan ini, turut hadir Ketua Umum APHI, Dwisuryo Indroyono Soesilo; Sekretaris Jenderal APHI, Purwadi Soeprihanto; Kepala KPHP Bubus Panca, Ruswanda; dan PT Inhutani V Unit Bangka diwakili oleh Direktur PT Inhutani V, Trianom Wahyudi; General Manager PT Inhutani V Unit Bangka, Winanti Meilia Rahayu; Pimpinan Proyek Reklamasi, Muhamad Zyanniqo.
Dalam lanjutan kegiatan Audiensi dengan Pj Gubernur Bangka Belitung ini, PT Inhutani V menjadi contoh keberhasilan kegiatan reklamasi areal bekas tambang dengan komoditas Cemara Laut di Pulau Bangka Belitung. “Pengembangan jenis tanaman bioenergi bisa menjadi solusi ganda untuk merehabilitasi lahan sekaligus penyediaan energi terbarukan sebagai solusi krisis perubahan iklim. Pengembangan bioenergi di lahan terdegradasi juga sejalan dengan komitmen Pj Gubernur Bangka Belitung meningkatkan produktifitas dan merehabilitasi lahan seluas 14 juta hektar di Bangka Belitung.” Tutur Trianom Wahyudi.
Dwisuryo Indroyono Soesilo juga menyampaikan “Tanaman Cemara Laut di lahan Bekas Tambang bisa menjadi alternatif pengembangan tanaman Biomasa dan bisa sekaligus menghijaukan kembali lahan-lahan putih (bekas tambang) yang terlihat dari udara seperti yang di sampaikan dalam audiensi bersama Bapak PJ Gubernur Bangka Belitung kemarin. Hal ini bisa menjadi awal yang bagus untuk Bangka Belitung dalam menghasilkan tanaman biomassa sebagai potensi sumber energi terbarukan.” (Kom-IHT5/Zyn)